Tim Task Force Optimis Mendapatkan Hasil Terbaik Pada Akreditasi Program Studi Teknik Mesin Unesa

Tim task force FT Unesa yang berjumlah 32 orang
bersiap melaksanakan akreditasi untuk Program Studi S1 Teknik Mesin pada tahun
2024. Program Studi S1 Teknik Mesin Unesa yang saat ini telah memperoleh
akreditasi B oleh Ban-PT akan habis masa akreditasinya pada mei 2024.
Berbeda dengan sebelumnya, saat ini pelaksana akreditasi perguruan tinggi adalah Lembaga Akreditasi Mandiri (LAM). Tim task force melakukan beberapa persiapan diantaranya adalah menggali informasi mengenai kegiatan akreditasi dari Program Studi S1 Teknik Mesin Unesa dari universitas lain yang telah melaksanakan akreditasi, mengikuti pembekalan-pembekalan yang diberikan oleh Badan Penjaminan Mutu (BPM) Unesa, dan mengikuti workshop kiat sukses akreditasi LAM Teknik pada kegiatan musyawarah nasional Badan Kerjasama Teknik Mesin (BKSTM).

Perwakilan tim task force mendapat pengarahan dan pembekalan dari Badan Penjaminan Mutu (BPM) Unesa yaitu Dr. Widowati Budijastuti M.Si (Direktur), Dr. Tjitjik Rahaju, M.Si (Pusat Akreditasi Nasional Non Kependidikan), dan Dr. Advendi Kristiyandaru, M.Pd (Pusat Akreditasi Nasional Kependidikan). Senyum manis menuju Program Studi S1 Teknik Mesin terakreditasi unggul.

Seraya menunggu acara koordinasi bersama Ibu dekan Dr. Maspiyah M.Kes dimulai, tim task force yang diwakili oleh Koorprodi Teknik Mesin Unesa melakukan foto bersama dari Koorprodi Teknik Sipil. Meski lelah tetap bersemangat

Tim task force melaksanakan koordinasi dan pembahasan terkait borang akreditasi Bersama Gugus Penjaminan Mutu (GPM) Unesa.

Tim task force menyusun LED (Laporan Evaluasi Diri)
dan LK (Laporan Kinerja)
Didukung oleh segenap civitas akademika saat penyusunan
borang akreditasi, tim task force optimis dapat menyelesaikan borang
akreditasi dengan baik dan mendapat hasil terbaik dalam kegiatan akreditasi
nantinya.