Pelantikan Prof. Dr. Ir. Aisyah Endah Palupi, M.Pd. sebagai Sekretaris Direktorat Jenderal Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi Republik Indonesia

Dengan penuh rasa bangga dan hormat, kami civitas akademika Prodi S1 Teknik Mesin Unesa mengucapkan selamat atas pelantikan Prof. Dr. Ir. Aisyah Endah Palupi, M.Pd. sebagai Sekretaris Direktorat Jenderal Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi Republik Indonesia.
Pelantikan ini merupakan bukti kepercayaan atas dedikasi dan kompetensi Ibu yang luar biasa dalam dunia pendidikan, riset, dan pengembangan ilmu pengetahuan di Indonesia. Rekam jejak serta kepemimpinan Ibu yang visioner diharapkan mampu membawa inovasi dan kemajuan yang lebih signifikan untuk sektor pendidikan tinggi dan teknologi bangsa.
Kami yakin bahwa di bawah kepemimpinan Ibu, sinergi antara dunia pendidikan, sains, dan teknologi akan semakin kuat, menghasilkan generasi penerus yang unggul dan siap bersaing di kancah global.
Sekali lagi, selamat atas amanah yang baru. Semoga Tuhan Yang Maha Esa senantiasa memberikan bimbingan, kesehatan, dan keberkahan dalam menjalankan tugas yang mulia ini.